Jumat, 13 Januari 2012

siapa aku ?

siapa aku? aku tidak tahu, lalu bagaimana caranya aku begitu bisa menjalani hari hariku?
siapa aku? aku hanya mencoba mencari siapa aku sampai sekarang.
dan sampai saat ini pencarian jati diri itu belum juga usai, aku bingung apa yang harus aku lakukan pada diriku, apa yang harus aku jawab ketika mereka betanya siapa kau, hanya merasa iri saat mereka dengan lantang itu adalah aku, ya aku, mereka selalu bisa bilang itu adalah aku, inilah aku.
tetapi yang terjadi untuk mengakui itu adalah diriku sangatlah sulit, sesulit menerima kenyataan terpahit didunia ini. aku ingin diakui, aku ingin mereka mengakui itu adalah aku, dengan caraku bercerita, caraku tertawa, caraku berteman, berprilaku dan caraku berpenampilan. aku hanya ingin mereka tau aku adalah aku dan bukan orang lain, aku ingin aku diterima sebagaimana adanya diriku dan tak ada lagi sandiwara, tak ada lagi bergunjing dibelakang ku, tak ada lagi yang mencinta dan menyukaiku karna sesuatu yang hanya baik dilihat dimata mereka, dan saat mereka menyadari ada keburukan yang menimpa ku lantas mereka pergi meninggalkan ku sendiri dengan segala kelemahan yang aku miliki. menerima segala kemewahan kelebihan dan segalanya yang terlihat baik itu mudah, tapi apakah kita cukup dewasa untuk menerima segala kebalikan dari kemewahan dan kelebihan itu?

aku ingin terlihat seperti itu, memang tak selalu ada yang terbaik dari diriku tapi keterbatasan yang aku miliki pun tak pantas untuk dibenci :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar